Abdul Wahid Serahkan Bantuan Kepada Korban Banjir Bandang di Kabupaten Tanah Datar



Tanah Datar, SagoNews.com - 
Abdul Wahid Anggota DPR RI dari Riau itu,  memberikan bantuan untuk musibah banjir bandang yang di dampingi oleh Ketua DPC PKB Tanah Datar sekaligus anggota DPRD Tanah Datar terpilih Indra Gunalan. Hadir dalam penyerahan bantuan sembako tersebut sekretaris PKB, bendahara PKB, Irwan Datuk Paduko Boso, serta pengurus PKB lainnya. Penyerahan di lakukan di  posko bencana komplek Indo Jolito. Penyerahan  Langsung dilakukan oleh Ketua DPC PKB Tanah Datar beserta tim. Rabu siang (15/5/2024), 

Bantuan tersebut berupa  500 paket sembako. Sebanyak 150 paket diserahkan diserahakan di posko penanggulangan Indo Jolito, dan sebanyak 350 paket lainnya langsung didistribusikan ke korban bencana galodo. Seperti yang disampaikan Indra bahwa, “150 paket kita serahkan di IndoJolito, sementara 350 paket langsung kita distribusikan ke korban bencana," jelasnya.



Indra Gunalan menyampaikan juga tentang luka mendalam dan ucapan do’a untuk korban bencana Banjar bandang agar  warga yang terkena musibah dapat tabah, karena hal ini merupakan ujian dari yang maha kuasa. “Semoga warga yang terkena musibah banjir bandang dapat tabah menghadapi cobaan ini,” Tambahnya.

Pada kesempatan lain  Kadis Sosial Afrizon menyampaikan ucapan terima kasih atas kepada Abdul Wahid dan DPC PKB Tanah datar atas bantuan Abdul Wahid. Ia mengutarakan bahwa  “Semoga perbuatan baik kita semua mendapatkan pahala dari Allah SWT”,dan bantuan ini supaya bisa meringankan duka korban ataupun masyarakat yang terdampak," sampainya.
(MZ/Red)