Ketua DPP IMM Riyan Betra Delza ajak kader IMM patuhi protokol kesehatan dan dukung PPKM darurat


Jakarta, SagoNews.com - 
Dukungan terhadap pelaksanaan PPKM darurat dan kepatuhan dalam menerapkan protokol kesehatan terus mengalir. Kali ini, dukungan dan imbauan tersebut disampaikan oleh Ketua Bidang Maritim dan Agraria Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM) Riyan Betra Delza, M.Psi.

Melalui kanal media sosialnya, Buya Rian sapaan akrab Ketua DPP IMM menghimbau sekaligus mengajak seluruh IMM se Indonesia khususnya Jawa-Bali untuk mematuhi dan melaksanakan aturan pemerintah dalam upaya penanggulangan penyebaran Covid 19.

RBD menghimbau kepada seluruh Immawan dan Immawati untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan memakai masker, cuci tangan, jaga jarak, mengurangi aktifitas, dan menghindari kerumunan. Terlebih dalam mematuhi aturan yang sedang diberlakukan oleh pemerintah saat ini.

“Mari bersama-sama menaati aturan penerapan PPKM darurat yang di berlakukan oleh pemerintah, khususnya di Jawa-Bali. Ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19,” tegas Rian mengimbau kader IMM, Jakarta, Rabu (07/07/2021).

Tidak hanya itu, lanjut Riyan Betra berharap seluruh lapisan masyarakat dan kader IMM khususnya untuk terus berikhtiar menerapkan protokol kesehatan dan juga meningkatkan ibadah serta memohon perlindungan kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa sebagai ikhtiar bathin untuk segera dilepaskan dari bencana pandemi Covid 19.

“Mari kita berdisiplin dan terus berikhtiar. Semoga pandemi ini segera berakhir, wabah covid-19 cepat berlalu,” ucap, Rian Betra yang juga Direktur Eksekutif Bahtera Institute. (Rel)