2 Jam Bersama Safaruddin Dt. Badaro Rajo

Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt. Bandaro Rajo bersama Redaksi ( Fadli Riansyah Putra Sikumbang )


Limapuluh Kota, Sagonews.com -

Pernah malam itu, kami bercakap - cakap agak lama. Cuaca di luar gerimis cukup tebal, sedang hati kami hangat. Bercerita dengan Dt. Safar sangatlah menyenangkan. 

Beliau orangnya di luar dugaan, lebih sering bertanya tentang berbagai macam persoalan ketimbang saya yang lebih muda. Seharusnya saya yang banyak bertanya, kepada yang lebih tua.

Tapi bupati Safaruddin Dt. Bandaro Rajo sangatlah perhatian, ia tanyakan tentang keluarga saya di Situjuah, juga tentang keluarga saya di Koto Tangah Simalanggang. Kemudian sesekali, ia bercerita tentang kawan - kawan nya disana.

Ia cerita tentang perjuangan dimasa dulu, sangatlah menginspirasi. Bagaimana Dt. Safar berjuang untuk keluarga, nagari dan Partai Golkar. Bahkan jalan kaki dan menumpang becak, pernah ia lalui dengan jarak hampir 60 KM, dari pusat Kota Payakumbuh sekarang hingga ke Baruah Gunuang.

Kala itu, Dt. Safar seumuran saya, hampir masuk 30 tahun. Darah juangnya sangatlah pekat, bahkan hingga sekarang ! Tak hanya bernostalgia, beliau juga bercerita tentang kondisi daerah.

Tentang masalah - masalah yang ia hadapi di awal kepemimpinan, dilanda pandemi, APBD dipangkas dan OPD - OPD masih belum paham dengan tafsiran visi - misinya, kala itu. 

Namun kini, perjuangan Dt. Safar nampak berhasil. Khafilah MTQ juara umum, memecahkan sejarah selama 50 tahun lebih ! Lembaga Ombudsman RI juga memberikan rapor "Sangat Baik" untuk tahun 2023. Baru 2 tahun lepas dari pandemi Covid-19.

Senada dengan itu, atlit - atlit dan pelatih berprestasi juga mendapatkan bonus. Disektor UMKM, pertumbuhannya juga signifikan, mendapatkan pembinaan yang serius dari dinas terkait dan pelaku UMKM mendapatkan apa yang mereka butuhkan, apakah itu pasar ? Melalui pameran dan jumpa investor.

Apakah itu modal ? Melalui KUR tanpa anggunan dari Bank Nagari. Apakah itu ilmu ? Melalui pelatihan - pelatihan, bahkan dari kementrian sekali pun UMKM dapatkan.

Tenaga honorer juga telah ratusan yang terangkat menjadi PPPK / PNS. PNS pun TPP nya akan ditingkatkan pada 2024 ini. Perhatian tentang pendidikan apalagi, anak sekolah SD dan SMP mendapatkan seragam, bangunan SD pun banyak yang direnovasi. Hal itu secuil cerita setelah 2 jam bersama Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, di aula rumah dinas kawasan Labuah Basilang, Payakumbuh.

(Fadliriansyah Sikumbang)